Contoh Soal Ulangan Harian IPS Kelas 6 Materi Teknologi dan Transportasi

 


  1. Apa yang dimaksud sarana transportasi?
  2. Apa yang dimaksud prasarana transportasi?
  3. Sebutkan 3 contoh sarana transportasi darat!
  4. Sebutkan contoh prasarana transportasi darat!
  5. Sebutkan 2 contoh sarana transportasi air!
  6. Sebutkan 2 contoh sarana transportasi udara!
  7. Sebutkan contoh prasarana transportasi air!
  8. Sebutkan contoh prasarana transportasi udara!
  9. Jelaskan dampak negatif modernisasi teknologi!
  10. Jelaskan modernisasi teknologi transportasi yang kamu ketahui!

👇👇👇👇👇👇👇👇👇👇

Latihan mengerjakan soal 

Contoh Soal Ulangan Harian IPA Kelas 6 Materi Tata Surya

 


1. Waktu yang diperlukan bulan untuk melakukan satu kali rotasi disebut ....

2. Waktu yang diperlukan bulan untuk melakukan satu kali revolusi disebut ....

3. Waktu yang diperlukan bulan untuk mengelilingi matahari adalah ... hari.

4. Akibat revolusi bulan menjadikan air laut mengalami ....

5. Gerhana bulan terjadi pada saat bulan berada di daerah umbra ....

6. Tahun Masehi atau tahun Syamsiah didasarkan pada kala revolusi ....

7. Tahun Hijriah atau tahun Qomariah didasarkan pada kala revolusi ....

8. Waktu yang diperlukan bumi untuk satu kali mengelilingi matahari adalah ... hari.

9. Waktu yang diperlukan bulan untuk melakukan satu kali revolusi adalah ... hari.

10. Pada kalender Masehi, tahun kabisat terjadi setiap berapa tahun sekali?

👇👇👇👇👇👇

Latihan mengerjakan soal secara online

Kunci jawaban


Analisis per butir soal PTS


Assalamualaikum warahmatullahi wabarokaatuh,,

Apa kabar sobat blogger semua,, semoga teman-teman semua senantiasa sehat, tidak kurang suatu apa.


Pekerjaan guru setelah melakukan tes kepada peserta didik adalah melakukan analisis terhadap hasil tes peserta didik. Hal ini sudah maklum.  Analisis biasanya dilakukan sehabis penilaian tengah semester maupun penilaian akhir semester. Dari analisis ini dapat diketahui siapa saja peserta didik yang perlu mengikuti kegiatan remidial dan siapa saja yang perlu diberikan pengayaan. 

Walaupun sebenarnya untuk menentukan siapa saja peserta didik yang perlu remidi dan pengayaan cukup dengan melakukan koreksi terhadap hasil pekerjaan peserta didik. Dengan melakukan analisis perbutir soal dapat memberikan gambaran yang lebih utuh atas kemampuan peserta didik. Misalnya pada soal nomor berapa peserta didik dapat menjawab dengan benar dan pada nomor berapa peserta didik belum bisa menjawab dengan benar. Berapa pertanyaan yang dijawab dengan sempurna, berapa yang belum dijawab dengan sempurna.

Melakukan analisis pada setiap butir jawaban peserta memiliki manfaat, diantaranya;

Mengidentifikasi kemampuan peserta didik dalam menyelesaikan tes.

Mengidentifikasi Kompetensi Dasar yang dikuasai peserta didik dan yang belum dikuasai peserta didik.

Mengidentifikasi butir soal yang dirasa sulit dan mudah bagi peserta didik.

Sebagai gambaran umum keberhasilan dalam proses pembelajaran melalui alat tes.

Sebagai titik-tolak untuk melakukan tindakan baik berupa remidial maupun pengayaan.

----------

Demikian  sekilas pandangan dari saya mengenai analisis perbutir soal. Teman-teman mungkin memiliki pengalaman yang berbeda dari yang sudah saya tuliskan. Dan tentunya memiliki pemahaman yang lebih lengkap mengenai analisis jawaban peserta didik. Apa yang tulis hanyalah sebagai sarana untuk mengingatkan kembali mengenai analisis baik bagi diri saya sendiri maupun bagi teman-teman yang berkenan untuk membacanya.  Bagi sebagian yang lain mungkin berguna untuk memotivasi. 

Satu hal yang pasti, apa yang sudah saya tuliskan masih jauh dari kesempurnaan. Untuk itu kurang lebihnya saya mohon maaf kepada teman-teman pembaca.

Sebarang kritik maupun saran silakan tulis di kolom komentar.

Berikut saya sertakan salah satu contoh analisis jawaban Penilaian Tengah Semester yang barangkali dapat menambah koleksi teman-teman. Bilamana diperlukan silakan dibuka dilihat dan diunduh untuk digunakan.

Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, ya.

Klik Link untuk mengunduh contoh analisis.